4 Kue Khas Toraja Memiliki Cita Rasa Enak Jadi Oleh-oleh Favorit

Toraja sebagai suku unik dan memiliki sejarah yang menarik untuk diulas, salah satunya kue khas Toraja. Dimana kuliner kue di Toraja menjadi pusat perhatian banyak orang. Sebab cita rasa yang khas membuat makanan ini wajib untuk dicoba.
 
Oleh sebab itu jika nantinya Anda berkesempatan dan mengunjungi Toraja, Jangan lupa untuk mencicipi kue khasnya atau juga bisa Anda jadikan sebagai oleh-oleh untuk kelurga.
 

Untuk itu kali ini juga kita akan membahas beberapa kue khas Toraja yang memiliki cita rasa enak dan jadi oleh-oleh paling favorit.

Mengenal 4 Kue Khas Dari Toraja

Kue menjadi makanan dessert manis dengan cita rasa bervarisi. Namun untuk kue dari Toraja ini memiliki rasa berbeda dengan kue yang lainnya. Cocok sekali ketika Anda sedang berwisata ke Toraja, Sulawesi Selatan, lalu membeli oleh-oleh kue khas dari Tana Toraja untuk keluarga di rumah Anda.

Setiap kue akan memberikan kenikmatan yang tidak kalah manisnya dari kue di provinsi lainnya. Artikel kali ini akan membahas berbagai macam kue dari Tana Toraja bisa Anda nikmati ketika berwisata ke suku yang  menarik dan unik Indonesia ini.

Macam-Macam Kue Khas Toraja Wajib Anda Cicipi

Tidak hanya 4 saja kue khas Toraja bisa Anda beli dan buat oleh-oleh. Terdapat banyak sekali, lebih dari 4 kue. Dimana setiap nama kuenya menarik perhatian banyak orang. Terdengar lucu, unik, menarik, tapi kelezatannya tak ada tanding.

Untuk setiap kue dibuat dengan bahan berkualitas dan bergizi. Maka Anda tak perlu khawatir mengenai kebersihan dan kelezatan dari kue Toraja. Sudah banyak wisatawan yang membeli berbagai kue yang akan kami bahas ini. Langsung saja kami abhas di bawah ini nama-nama kuenya.

1. Deppa Tori

Deppa tori merupakan kue pertama di Toroja dimana dibuat dengan bahan dasar tepung beras dan gula merah. Kedua bahan tersebut sangat mudah untuk didapatkan. Meskipun tidak ada bahan spesial dibutuhkan guna membuat kue.

Tetapi Anda perlu keahlian dan keterampilan khusus untuk bisa membuat deppa Toraja. Kue satu ini terkadang diberikan wijen di atas permukaannya. Jadi adanya tambahan wijen ini membuat aroma kue menjadi lebih wangi dan terasa enak.

2. Kue Kurma

Kue kurma juga menjadi kue khas dari Tana Toraja yang dimana bukan berarti dibuat dengan bahan utama kurma. Rasa kue kurma ini sangat gurih dan manis sekali. Terbuat dari bahan seperti telur, karamel, potongan kacang mentega, dan tepung maizena. 
 
Kue ini juga bisa Anda dapatkan di toko-toko kecil ketika wisata di Tana Toraja. Cocok sekali untuk oleh-oleh keluarga yang menanti Anda di rumah.

3. Pokon

Makanan kue ini biasanya disajikan pada acara syukuran atau ibadah. Bentuk kues satu ini sepintas seperti lontong, namun ukurannya dan bahan pembungkusan berbeda. Pakon dibikin dari beras ketan hitam yang dicampur parutan kelapa.

Bahan-bahan tersebut kemudian dibungkus dengan daun bambu. Kue ini cocok sekali untuk Anda makan bersama teh hangat. Dijamin sarapan pagi makin enak dan nikmat dengan rasa lezat dari pakon. Makanan satu ini sangat populer di Tana Toraja bahkan seluruh kota Indonesia.

4. Jipang

Jipang juga termasuk olahan kue kering dimana rasanya lezat sekali. Jipang Tana Toraja mempunyai cita rasa khas daripada jipang lainnya. Untuk jipang khas toraja ini terbuat dari bahan utama yaitu ketan hitam dipadukan gula merah.
 
Jipang Toraja bercita rasa lezat, manis, legit seperti karamel. Ya, untuk Provinsi Jawa jipang disebut dengan rengginang jipang dijual di berbagai pasar tradisional Toraja.

4 kue khas Toraja di atas wajib banget Anda cicipi ketika traveling dan mengunjungi Tana Toraja. Liburan akhir pekan akan terasa nikmat sambil merasakan olahan kue khas dari Toraja Sulawesi Selatan. Setiap kuenya memberikan kenikmatan berbeda dengan bahan pembuatan beda juga.

Post a Comment for "4 Kue Khas Toraja Memiliki Cita Rasa Enak Jadi Oleh-oleh Favorit"